Minggu, 28 Juni 2015

TIPS MERAWAT RADIATOR CB150R

Tips Merawat Radiator CB150R Assalamualaikum Artikel Request dari salah satu komentator di artikel-artikel sebelumnya, setelah posting artikel Cara Membuat CB150R Panjang Umur artikel ini juga terkait dengan umur CB bro bikers semua, Mengapa?? Oke sebelumnya biar saya jelaskan apa itu radiator, radiator itu adalah bagian vital pada kendaraan yang berfungsi untuk mendinginkan suhu mesin dengan menggunakan air (air yang dimaksud bukan air mineral) sehingga mesin kita bisa bekerja pada suhu optimal, performa terbaik dan membuat motor irit pelumas serta bahan bakar, bagaimana jika radiator kita tidak terawat dan tidak bekerja dengan baik?? Tentu saja jawabanya adalah mesin menjadi overheat (panas) apalagi jika radiator bocor, maka mesin kendaraanpun bisa terkena imbasnya yaitu mesin jebol. Baik siapapun disini pasti tidak ingin kan mesin motornya sampai jebol, maka dari itu rawatlah radiator mesinmu agar tetap bekerja dengan maksimal dan benar, berikut beberapa cara dan tips yang bisa dilakukan oleh bro bikers semua : Perhatikan air radiatormu jika warna masih hijau dan kondisi air bening maka air radiatormu masih dalam keadaan baik, dan jika warna air tersebut sudah berwarna coklat dengan kondisi keruh maka sudah saatnya air radiatormu diganti. Pasang kembali baut pembuangan air radiator dan isi radiatormu sampai penuh dengan air pendingin, sampai air tumpah sedikit dari mulut radiatormu (Disarankan menggunakan pendingin resmi). Cuci Radiatormu Dengan Hati-hati Perhatikasn ketika bro bikers semua mencuci motor di bagian radiator, atau yang sering mencuci motornya ke tukang cuci. Disarankan untuk tidak menyemprot bagian radiator dengan air bertekanan tinggi! Lebih baik cuci sendiri motor kita, gosok permukaan radiator dengan sikat gigi bekas yang halus secara vertikal dan semprot radiator dari bagian belakang ke depan, mengapa?? Karena jika kita terlalu sering menyemprot dari bagian depan makan kotoran bisa masuk lebih dalam lagi. Ingat kita harus sabar dalam menggosok radiator kita dan lakukan secara perlahan! Jika radiator bro bikers semua sudah kotor cukup parah (coklat kehitaman) bro bisa menggunakan "Degreaser" di lumasi di setiap bagian radiator agar radiator bersih kembali. Perhatian, menggunakan degreaser haruslah saat kondisi radiator benar-benar kotor luar biasa karena degreaser mengandung chloride yang bisa mengikis logam dan jangan lupa gunakan sarung tangan karet (surgical gloves)! Cover radiator itu penting Bro Mengapa penting? karena cover radiator itu bisa membantu radiator mesinmu untuk terlindungi dari impact (benturan) batu kecil dan kerikil di jalanan, karena jika tidak hal ini tentu akan membuat kisi-kisi radiator menjadi bengkok dan penyok! jika memang sudah terlanjur penyok maka sebisa mungkin luruskan kembali kisi-kisi tersebut dengan hati-hati menggunakan pinset atau apapun yang berbentuk kecil (kurang disarankan). Ingat, memasang cover radiator bukan berarti radiator kita jadi maintenance free (bebas perawatan) tentu saja harus selalu dibersihkan secara berkala. Buat Sendiri Cover Radiator untuk CB150R. Automatic Cooling Fan Jangan Ketinggalan Karena CB sudah dilengkapi dengan Automatic Cooling Fan, maka jangan luput pula dari perawatan. Caranya mudah jika motor sedang dicuci maka siram kipas dan bersihkan secara perlahan-lahan. Sesudah itu tunggu kipas sampai agak kering dan setelahnya kita bisa memberi pelumas seperi WD-40 pada bagian as kipas tersebut (air dan pelumas tidak akan membuat kipas konslet). Bagaimana bro bikers? Mudah bukan untuk dilakukan? tidak harus sering kok untuk membersihkan radiator 2-3 bilan juga sudah cukup! Silahkan langsung periksa radiator CBmu sekara bro, semoga tips dari saya ini bermanfaat dan berguna untuk bro bikers semua! Thank You very much and Keep the fire burn the roads!

Sabtu, 27 Juni 2015

Cara memulai bisnis tanpa modal

CARA MEMULAI BISNIS TANPA MODAL

Ada banyak cara yang beredar tentang motivasi bisnis.Sebagian ditulis para ahli,banyak ditulis oleh para pebisnis.Dan juga pengamat.Baik kaliber dunia maupun lokal.

  Contoh dari buku karya DR.H.MASYHARI SE MM, ini punya kelebihan,karena dilakukan oleh praktisi yang masih aktif hingga kini.Pelaku bisnis yang dimulai dari nol,dan melangkah ke jenjang sukses, bahkan meraih puncak sukses. FROM NOTHING TO SOMETHING,FROM ZERO TO  HERO..
  Membaca buku ini , Anda seperti ditemani usaha,dengan segala suka dukanya.Dengan segala liku-likunya.Ada banyak kontroversi yang bisa menyatu.
  Misalnya pebisnis jarang menimba ilmu resmi, sekolah kuliah, namun praktik langsung. Sedangkan penulis buku ini melakukan keduanya ,sambil bisnis juga sekolah,kuliah bahkan hingga jenjang S-2.Dan kini menjadi dosen.
  Selain itu ,buku 'JURUS KAYA ORANG MUSLIM'  ini mempertemukan antara dunia usaha dan ibadah. Selama ini,mereka yang berbisnis cenderung mengabaikan ibadah dan yang khusyu ibadah mengabaikan bisnis. Sedangkan penulis sukses menjalani keduanya.
  Para pebisnis pemula juga mengeluhkan tentang modal.Padahal,modal bukan segalanya.Sesungguhnya anda bisa memulai bisnis tanpa modal.
  Pengalaman membuktikan bahwa modal bukanlah segalanya,tapi tekad yang kuatlah yang mampu memodali  diri anda.
  Nabi besar Muhammad SAW adalah pebisnis tanpa modal. Kejujuran,ketulusan dan kepercayaan adalah modalnya.
  Beliau memegang teguh kepercayaan yang diberikan Siti Khadijah,seorang wanita saudagar yang sukses,sehingga dikemudian hari bukan hanya ikut tertular sebagai pedagang sukses,bahkan mampu menyunting sebagai isterinya.
  Di masa kini menyebutnya dengan istilah integritas (nilai pribadi), kredibilitas (jaminan kepercayaan),sebagai modal pedagang sehingga diparcaya untuk menjual produk tanpa jaminan, memasarkan aneka barang, menerima titipan produk untuk dijual,dst.
  Namun, sebelum itu , Anda wajib tahu siap saja dan apa saja yang dibutuhkan pelanggan, termasuk keunikan bisnis Anda dibanding kompetitor. Jika Anda pikir sudah punya jawaban atas ketiga pertanyaan ini, berarti Anda sudah bisa mulai usaha.
  Paling penting, jika produk Anda mengerucut,khas,memiliki segment khusus,maka perusahaan  investasi dan investor individual akan bermurah hati menginvestasikan uang mereka pada bisnis anda.
  Ide bisnis juga modal. Jaringan, hubungan baik dengan banyak teman dari berbagai kalangan juga modal.
  Modal dalam bisnis penting disiapkan. Secara tegas dalam Al-Qur'an bahwa seorang muslim harus menyiapkan segala sesuatunya dalam menghadapi kenyataan yang akan terjadi di hadapannya.
  "Dan siapkanlah untuk menghadapi mereka kekuatan apa saja yang kamu sanggupi. Apa saja yang kamu nafkahkan pada jalan Allah niscaya akan dibalas dengan cukup kepadamu dan kamu tidak akan dianiaya (dirugikan)."  (QS Al-anfaal-60).
  Ayat di atas maknanya menunjukkan pada s